Logo Saibumi

Tiktokers Pandawara Soroti Sampah di Pantai Sukaraja 

Tiktokers Pandawara Soroti Sampah di Pantai Sukaraja 

Saibumi.com (SMSI), Bandar Lampung - Sampah menumpuk di Pantai yang berlokasi di Jalan Ikan Selar, Sukaraja, Bandar Lampung menjadi sorotan pada Sabtu, 8 Juli 2023. 

 

Hal tersebut tertuang, dalam postingan Tiktokers Pandawara yang mengajak masyarakat terkhusus Kota Bandar Lampung untuk bersih-bersih pantai. 

BACA JUGA: Ketua SMSI Lampung, Donny Irawan Memberikan Apresiasi Kepada Kapolresta Bandar Lampung Kombes Pol. Ino Harianto. S.I.K, M.M Terkait Layanan Publik dan Peduli Kemanusiaan

 

"Warga Lampung mohon maaf, tanpa mengurangi rasa hormat, pantai terkotor nomor dua ada di Kota Kalian. Dicari seribu orang warga Lampung untuk mengurangi sampah di daerah ini. Untuk warga Lampung Let's Join In The Party. Untuk kegiatan bersih-bersih akan dilakukan pada Senin (10/7/2023) dimulai pukul 07.00," tulisnya. 

 

Sontak saja, postingan tersebut dibanjiri ribuan komentar dari para warga net. 

 

Menanggapi hal tersebut, Imron selaku Kepala Lingkungan RT 09 Sukaraja menjelaskan, apabila sampah-sampah yang menumpuk berasal dari mana-mana yang ikut hanyut bersama laut. 

 

"Sampah ini dari mana-mana tumpah kesini," ungkapnya saat diwawancarai, Minggu (9/7/2023). 

 

Disinggung, terkait rencana bersih-bersih yang viral. Imron mendukung hal tersebut. 

 

"Tujuannya bersih-bersih ini, kita sebagai Kepala Lingkungan mendukung, apalagi warga. Pak camat juga sudah memerintahkan untuk warga ikut gotong royong. Besok (Senin, 10 Juli 2023) sudah diperintahkan untuk berkumpul pukul 07.00 Wib," tuturnya. 

 

Sementara, Maryudi Ketua RT 9 menyampaikan, pihaknya akan mengerahkan warganya untuk ikut bergotong royong membersihkan pantai. 

 

"Kita kerahkan 100 warga untuk bersih-bersih besok," jelasnya. 

 

Maryudi menambahkan, bahwa kegiatan bersih-bersih selalu rutin dilakukan. 

 

"Kalau bersih-bersih kita selalu lakukan, kita selalu bergotong royong. Tadinya ini tinggi, tapi sampah dari mana-mana jadi numpuk lagi. Jadi bukan buang sampahnya disini, tapi selalu kita rutin lakukan bersih-bersih," pungkasnya. (*)

BACA JUGA: Ketua SMSI Lampung, Donny Irawan Memberikan Apresiasi Kepada Kapolresta Bandar Lampung Kombes Pol. Ino Harianto. S.I.K, M.M Terkait Layanan Publik dan Peduli Kemanusiaan

Saibumi.com

merupakan portal berita Indonesia, media online Indonesia yang fokus kepada penyajian berbagai informasi mengenai berita online Indonesia baik dalam bentuk news (berita), views (artikel), foto, maupun video.

Newsletter Saibumi

BERLANGGANAN BERITA